PR II Resmikan Tes Serdos Online

(Unila) : Pembantu Rektor II Unila Dr. Dwi Haryono meresmikan tes sertifikasi dosen (serdos), hari ini (7/10). Kegiatan berlangsung di Laboratorium MIS-TC Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pusat Komputer (Puskom), Rektorat Universitas Lampung (Unila).

Kegiatan ini diikuti 170 dosen, baik dari Unila maupun dari luar Unila. Tes ini terbagi menjadi 9 sesi, sejak hari ini hingga 12 Oktober mendatang. Setiap sesi diikuti maksimal 20 dosen. Setiap dosen mengikuti tes kemampuan berbahasa Inggris, yakni Test of English Proficiency (TOEP) selama 2 jam tanpa jeda. Selanjutnya, mengikuti Tes Potensi Akademik (TPA).

Pada peresmian tes serdos PR II Unila mengatakan tes kali ini dilakukan secara online. Tes seperti ini baru diterapkan tahun ini. Oleh karena itu, ia berharap para peserta mengikutinya dengan serius. Bila dosen telah lulus sertifikasi, akan mendapatkan tambahan penghasilan berupa tunjangan serdos per Januari 2014.

Tes serdos kali ini merupakan angkatan pertama. Namun sistem tes online ini akan tetap diteruskan secara maraton pada waktu mendatang.

Dwi mengatakan, selain tes online,  terdapat pembuatan deskripsi diri, seperti tahun sebelumnya. Ia berpesan, para dosen menulis deskripsi diri dengan percaya diri dengan menuliskan berbagai prestasi yang telah diraih selama menjadi dosen.[]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *